Peringatan Hari Kesaktian Pancasila dilakukan secara khidmat di berbagai tempat di penjuru negeri, tak terkecuali Rajawali Nusindo dan ID FOOD Grup. Pagi ini (1/10) dilakukan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Halaman Gedung ID FOOD, Jakarta Selatan. Hadir jajaran direksi dari ID FOOD, Rajawali Nusindo dan seluruh anak perusahaan member of ID FOOD.
Direktur Utama ID FOOD Sis Apik Wijayanto bertindak sebagai Inspektur upacara. Upacara Hari Kesaktian Pancasila selain sebagai bentuk peringatan hari nasional, juga sebagai momen untuk kembali menekankan bahwa pancasila merupakan dasar negara Republik Indonesia yang menjadi landasan seluruh rakyatnya dalam bernegara.