Rajawali Nusindo ikuti pelatihan produk Lab Diagnostic baru oleh PT Prodia Diagnostic Line

Tim Marketing dan Teknisi PT Rajawali Nusindo mengikuti kegiatan pengenalan dan pelatihan produk Proline UA240 Urine Analyzer dan Proline Xi800 CLIA yang diselenggarakan oleh PT Prodia Diagnostic Line pada Kamis, 7 Maret 2024.

Kegiatan tersebut diadakan secara hybrid yaitu offline langsung di kantor PT Prodia Diagnostic Line, Cikarang yang dihadiri oleh General Manager Marketing Healthcare Bambang Setiarto, Manager Marketing Lab Diagnostic dan Sales Manager serta supervisor marketing, marketing Lab Diagnostic, teknisi dan aplikasi Lab Diagnostic untuk cabang Jakarta 1, Jakarta 2, Tangerang, Serang, Cikarang, Bogor, Bandung dan Cirebon serta online melalui Zoom Meeting untuk cabang lainnya.

Produk Proline UA240 Urine Analyzer dan Proline Xi800 CLIA merupakan produk baru Urine & imunologi beserta reagennya yang diproduksi didalam negeri oleh ProLine sebagai produk AKD (Alat Kesehatan Dalam Negeri). Dengan pelatihan ini diharapkan mampu mendukung penyelenggaraan kegiatan laboratorium yang bermutu serta menambah ketersediaan produk dalam negeri yang akan menjangkau ke Rumah Sakit, Dinas Kesehatan dan Laboratorium.