PT Rajawali Nusindo selaku salah satu distributor alat kesehatan terkemuka ikut ambil bagian dalam kegiatan Indonesia Medical Expo and Health Tourism yang resmi dimulai pada Jumat (4/8), bertempat di Manado Town Square 3, Kota Manado dan akan berlangsung hingga hari Sabtu, 5 Agustus 2023 mendatang.
Hadir dalam Expo tersebut, Menteri Kesehatan Republik Indonesia tahun 2019-2020, Letnan Jenderal TNI (Purn.) Prof. Dr.dr. Terawan Agus Putranto sebagai Narasumber kegiatan Indonesia Medical Expo dan Health Tourism 2023, Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven Kandouw, Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan RI Dr. dr. Maxi Rein Rondonuwu, DHSM., MARS, Ketua PERSI Sulawesi Utara Dr dr Jimmy Panelewen,SpB-KBD, Pedagang Besar Farmasi (PBF), Pedagang Besar Alat Kesehatan (PBAK), Dinas Kesehatan, Rumah Sakit dan Principal.
Turut hadir dalam acara tersebut Direktur Utama PT Rajawali Nusindo Iskak Putra dan Kepala Cabang Rajawali Nusindo cabang Manado.
Dalam kegiatan tersebut, Rajawali Nusindo turut berpartisipasi dengan menampilkan berbagai produk healthcare berkualitas seperti Alat Kesehatan Laboratorium Diagnostic, Medical Equipment, BMHP, TLS & KSO, serta produk kesehatan lainnya turut hadir sebagai produk alkes yang dipamerkan dalam acara tersebut.
Tentunya hal ini sangat dimanfaatkan dengan baik oleh Rajawali Nusindo sebagai sarana pembuka akses lebih luas lagi kepada seluruh instansi kesehatan dalam memasarkan alkes dalam negeri yang di didistribusikan khususnya untuk wilayah Manado.