Rajawali Nusindo Laksanakan Entry Meeting Assessment Risk Maturity Index Bersama BPKP DKI Jakarta

Rajawali Nusindo Laksanakan Entry Meeting Assessment Risk Maturity Index Bersama BPKP DKI Jakarta

PT Rajawali Nusindo melakukan Entry meeting Assessment Risk Maturity Index (RMI) yang dilaksanakan oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi DKI Jakarta bertempat di Ruang Seminar lantai 1 Gedung RNI, Jakarta. (19/7).

Hadir secara offline Pengendali Teknis BPKP Provinsi DKI Jakarta Herna Herawaty, Ketua Tim Syamsul Irawan beserta anggota tim sedangkan Kepala Perwakilan BPKP Provinsi DKI Jakarta Alexander Rubi hadir melalui zoom. Dari PT Rajawali Nusindo hadir Direktur Keuangan dan Pendukung Bisnis Oksan O.M. Panggabean didampingi SEVP Purchasing dan Market Development, Staf Khusus Keuangan, Kepala SPI, Jajaran GM serta jajaran Manager yang hadir melalui melalui zoom.

Oksan dalam sambutannya meminta seluruh General Manager dan Manager dapat mendukung pelaksanaan Assessment dengan lancar dan membantu support data yang diminta. Di akhir sambutanya Oksan berterimakasih kepada BPKP Provinsi DKI Jakarta yang telah hadir pada Entry Meeting tersebut dan menyampaikan bahwa PT Rajawali Nusindo siap bekerjasama dalam pelaksanaan Assessment Risk Maturity Indeks yang akan dilakukan.

Rajawali Nusindo Laksanakan Entry Meeting Assessment Risk Maturity Index Bersama BPKP DKI Jakarta