Dalam upaya meningkatkan dan memperkuat komitmen serta konsistensi penerapan sistem manajemen mutu perusahaan, PT Rajawali Nusindo melakukan opening meeting Audit Surveillance ISO 9001 : 2015 pada hari Senin, 7 Agustus 2023 di Ruang Seminar lantai 1 Gedung ID FOOD, Jakarta.
Audit Surveillance ISO 9001:2015 ini dilakukan oleh TUV Nord Indonesia berfokus pada pemantauan sistem manajemen mutu yang telah diterapkan.
Hadir secara offline Direktur Utama PT Rajawali Nusindo Iskak Putra, Direktur Keuangan dan Pendukung Bisnis Warsim, Direktur Operasional Sonni Subarnas, SEVP Trading & Distribusi, jajaran GM, Kepala Cabang Jakarta 1, Jakarta 2 dan jajaran Manager melalui video conference.
Direktur Utama Iskak Putra dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada auditor atas terselenggaranya audit surveillance serta memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam menerapkan kualitas manajemen mutu dengan baik.
Selanjutnya, Iskak menambahkan pelaksanaan audit surveillance dapat menjadi nilai tambah perusahaan bagi stakeholder serta merupakan upaya perusahaan dalam berkomitmen menjaga kualitas mutu sehingga Rajawali Nusindo dapat terus dipercaya oleh pelanggan di seluruh Indonesia.